Website Resmi MTsN 1 Musi Banyuasin Berita MTsN 1 Muba Gelar Perlombaan Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

MTsN 1 Muba Gelar Perlombaan Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Sekayu, Humas.

Dalam rangka memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah, MTsN 1 Muba gelar perlombaan yang diikuti oleh peserta didik perwakilan tiap kelasnya. Beberapa cabang perlombaan yang dilombakan pada kegiatan ini adalah lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), lomba hapalan surat-surat pendek, dan lomba adzan, Senin (25/10).

“Ada 3 jenis perlombaan yang dilombakan, ada lomba MTQ, lomba hapalan surat pendek, dan lomba azan,” ujar Ketua Pelaksana, Ibu Tina Mariaty, S.Pd., MM.

Kegiatan ini dibuka pada pukul 08.00 WIB oleh pembawa acara, Ibu Febril Huda, S.Pd.I yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Madrasah, Ibu Janiah, S.Pd., M.Pd.

“Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT karena kita dapat kembali mengadakan perlombaan di MTsN 1 Muba setelah sekian lama kita berhadapan dengan pandemi Covid-19. Ikuti perlombaan dengan sebaik-baiknya agar madrasah dapat mengekslor kembali potensi-potensi peserta didik MTsN 1 Muba setelah berhadapan dengan pandemi,” ujar Kepala Madrasah.

Pembukaan kegiatan ini ditutup dengan pembacaan do’a yang dibacakan oleh guru MTsN 1 Muba, Bapak Pebi Jauhari, S.Pd. yang kemudian ditutup secara resmi oleh pembawa acara, Ibu Febril Huda, S.Pd.I dengan membacakan lafadz hamdallah.

Selain Kepala Madrasah, Ibu Janiah, S.Pd., M.Pd., turut hadir pula Waka Kesiswaan sekaligus Ketua Pelaksana, Ibu Tina Mariaty, S.Pd., MM., Waka Kurikulum, Ibu Pebriyanti, S.Pd., Waka Sarana Prasarana, Ibu Krisna Untari, S.Pd., M.Pd.I., dan Ibu Hesti Rizki Amalia, S.Si.

Dihadiri pula oleh juri lomba MTQ, Ibu Yusnaini, S.Pd.I., Ibu Titin Susanti, S.Pd.I, dan Bapak Pebi Jauhari, S.Pd. Juri lomba hapalan surat pendek, Ibu Nila Mutiara, S.Ag., Ibu Masiah, S.Ag., M.Pd., dan Ibu Nopritasari, S.Pd.I. Serta juri lomba azan, Ibu Masda, S.Ag., Ibu Febril Huda, S.Pd.I., dan Bapak Zulkipli, A.Md. (dn).

9 Likes

Author: admin24