Website Resmi MTsN 1 Musi Banyuasin Berita Operator Website Ikuti Kegiatan Optimalisasi Kehumasan dan Aktivasi Sahabat Religi

Operator Website Ikuti Kegiatan Optimalisasi Kehumasan dan Aktivasi Sahabat Religi

Sekayu (Kemenag) — Mewakili Wakil Kepala Madrasah Bidang Kehumasan, Operator Website MTsN 1 Muba, Doni Irawan mengikuti kegiatan Optimalisasi Kehumasan dan Aktivasi Sahabat Religi yang digelar oleh Kanwil Kemenag Sumsel pada Senin (12/8/2024) dan Selasa (13/8/2024) di Hotel Amaris Palembang.

Kegiatan ini diikuti oleh Ajudan, Protokol, Kontributor Website Kanwil serta Wakil Kepala Bidang Kehumasan/Bidang Kehumasan dari berbagai Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan madrasah-madrasah negeri Se-Sumatera Selatan.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama, H. Syafitri Irwan yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bagian Tata Usaha, H. Win Hartan. Dalam sambutannya ia berharap agar peserta kegiatan dapat semakin memahami tugas dan fungsi serta wawasan dan skill yang berkaitan dengan kehumasan.

Pada kegiatan ini dibahas menganai tata kelola media sosial serta cara penulisan berita yang baik, benar dan juga sesuai dengan pedoman dari Biro HDI Kementerian Agama RI. Diberikan juga sosialisasi mengenai Keputusan Menteri Agama No. 284 Tahun 2024 tentang Pedoman Pengelolaan Kehumasan pada Kementerian Agama. (dn)

3 Likes

Author: admin24