Website Resmi MTsN 1 Musi Banyuasin Berita Perkuat Layanan Kesiswaan Siswa, Operator MTsN 1 Muba Ikuti Kegiatan Input Data SNMB MAN IC OKI TP. 2026/2027

Perkuat Layanan Kesiswaan Siswa, Operator MTsN 1 Muba Ikuti Kegiatan Input Data SNMB MAN IC OKI TP. 2026/2027

Palembang (Kemenag Sumsel) — Dalam rangka memperkuat layanan kesiswaan, khususnya bagi siswa yang berencana melanjutkan studi ke MAN Insan Cendekia OKI, operator MTsN 1 Musi Banyuasin mengikuti kegiatan input data Seleksi Nasional Murid Baru (SNMB) MAN IC OKI Tahun Pelajaran 2026/2027. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, mulai Jum’at (30/01/2026) hingga Sabtu (31/01/2026), bertempat di Hotel Sintesa Peninsula Palembang.

Kegiatan diikuti oleh operator, Dendra Okta Putra, S.Kom yang selama kegiatan mendapatkan pendampingan teknis terkait proses input, verifikasi, serta pemutakhiran data calon peserta didik yang akan mengikuti SNMB MAN IC OKI agar sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan operator madrasah memiliki pemahaman yang lebih komprehensif terhadap alur dan mekanisme input data SNMB, sehingga proses layanan kesiswaan dapat berjalan secara optimal, akurat, dan tepat waktu. Hal ini menjadi langkah strategis dalam mendukung siswa MTsN 1 Musi Banyuasin yang memiliki potensi dan minat untuk melanjutkan pendidikan ke MAN Insan Cendekia OKI.

Partisipasi operator MTsN 1 Musi Banyuasin dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen madrasah dalam meningkatkan kualitas layanan administrasi dan kesiswaan. Dengan pengelolaan data yang tertib dan profesional, madrasah berharap dapat memberikan dukungan maksimal bagi siswa dalam meraih jenjang pendidikan lanjutan yang lebih baik. (DI)

2 Likes

Author: admin24